Subscribe:

Minggu, 20 November 2011

Menganalisa Kerusakan Komputer Berdasarkan Bunyi

Kali ini saya ingin membahas soal permasalahan komputer bedasarkan bunyi yang dikeluarkan oleh komputer. Bagi kita orang awam pasti akan bingung dan gelisa ketika komputer kita tidak bisa nyalah dan hanya mengeluarkan bunyi-bunyi aneh (bukan bunyi kentut lo yach...hehhee) lanjut....
tidak semua komputer akan memberikan sinyal kesalahan melalui bunyi, hanya komputer yang masih ada sepiker kesalahan yang masih terpasang pada matherboardnya aja. jadi bagi yang komputernya mati tapi tanpa mengeluarkan alarm kesalahan jangan kawatir kita bisa mengeceknya satu/satu secara manual. dan bagi anda yang perna mengalami komputernya mengeluarkan suara alarm kesalahan jangan takut, karena itu bukan suara BOOM yang mau meletus, karena menurut sejara teroris gak ada teroris yang memasang BOOM pada komputer, yang ada pada buku dan di dalam tubuh (lo kok malah bahas teroris, gimana ci...hehehehee) oke kembali ke topik. Nah bagi anda yang perna mengalami komputernya mati dan mengeluarkan suara alarm kesalahan, disini anda bisa lihat dan menganalisanya berdasarkan bunyi yang dihasilkan.
  1. Satu kali usara BIP, Kegagalan refresh DRAM. Dimana memorinya tidak dapat direfresh oleh sistem.
  2. Dua kali suara BIP,  Pada data yang ditransmisikan dalam komputer, biasanya ditambahkan parity bit yang berfungsi untuk mendeteksi dan koreksi error. Pekerjaan ini dilakukan rangkaian parity yang terdapat dalam komputer. Hal ini kemungkinan disebabkan adanya masalah pada memori atau motherboard.
  3. Tiga kali suara BIP, Kegagalan base memori 64K. Base memori 64K adalah 64 KB memori yang pertama pada RAM. Kegagalan ini bisa disebabkan slot memori yang dikelompokkan dalam modul yang memiliki chip rusak.
  4. Empat kali Suara BIP, Kegagalan system timer. Kemungkinan terdapat kesalahan pada satu atau lebih timer yang digunakan untuk mengontrol fungsi-fungsi pada motherboard.
  5. Lima kali sura BIP, Kegagalan prosesor. Dapat disebabkan panas berlebih, atau karena prosesor tidak terpasang benar ke dalam socketnya.
  6. Enam kali sura BIP, Kegagalan keyboard controller/gate A20. Keyboard controller adalah chip pada motherboard yang mengedalikan keyboard Anda.
  7. Tujuh kali Suara BIP, Kesalahan prosesor.
  8. Delapan Kali suara BIP, Kesalahan baca/tulis memory display.
  9. Sembilan kali suara BIP, kalau yang ini bisa terjadi karena ada kerusakan pada BIOS.
  10. Sepuluh kali suara BIP, di Cmos ada kerusakan atau kesalahan, dapat anda atasi dengan mereset Cmos dengan batrei Cmos atau reset dengan jumper Cmos.
atau suara yang ini:
pertama bunyi bep / tit satu kali yang menandakan kondisi komputer kita berjalan dengan normal.
Kedua bunyi bep panjang 1 kali dan terus menerus menandakan ada masalah ada ram / memory komputer kita.
Ketiga bunyi bep pendek 2 kali menandakan ada masalah di bagian VGA card

Solusi : untuk masalah kedua bunyi bep 1 kali kita lepas memori (ram) kita dan kita bersihkan dengan penghapus pensil pada kaki tembaga memory kita. Untuk masalah kedua bunyi bep pendek 2 kali kita cabut vga card, bersihkan dan coba pasang kembali vga card ke slotnya pastikan pemasangannya pas.
karena kesalahan yang ini sering terjadi pada komputer-komputer yang masih menggunakan VGA Cart atau komputer yang tanpa penutup, jadi sangat mudah sekali debu mengotori kaki-kaki memori atau VGA Cart.
nah itu tadi sekilas tentang penanganan masalah komputer berdasarkan bunyi. Yang jelas ketika kita sudah sering mengotak-atik komputer kita sendiri pasti akan banyak ilmu troubleshooting yang akan kita dapatkan. dari pada ke service dan uang kita hilang...hehehee

Zo selamat belajar me otak-atik-komputer ya.....

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Terima kasih atas artikelnya, saya sangat terbantu, semoga makin bermanfaat

Posting Komentar